You are here
Kolaborasi Ilmu Politik FISIP UNY dan Kalurahan Purwomartani Tingkatkan Kapasitas Perangkat Desa Ramah Perempuan dan Anak
Primary tabs

Sleman — Dalam upaya mendorong pembangunan inklusif serta pelayanan publik yang berkeadilan gender dan ramah anak, Program Studi Ilmu Politik FISIP Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menjalin kerja sama strategis dengan Pemerintah Kalurahan Purwomartani, Kapanewon Kalasan, Sleman, Kamis (3/7/2025).
Kerjasama ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan kapasitas aparatur kalurahan dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan desa yang responsif terhadap kebutuhan perempuan dan anak, sekaligus mengintegrasikan perspektif keadilan sosial dalam perencanaan pembangunan desa. Ketua Program Studi Ilmu Politik FISIP UNY, Fikri Disyacitta, M.A. menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari pengabdian kepada masyarakat berbasis keilmuan politik yang aplikatif dan transformatif. “Pembangunan desa yang ramah anak dan perempuan bukan hanya soal infrastruktur, tetapi juga bagaimana kebijakan dan pelayanan publik dirancang dengan mempertimbangkan keberagaman kebutuhan warganya. Kolaborasi ini menjadi langkah konkret membumikan nilai-nilai demokrasi dan keadilan sosial di tingkat lokal,” ujar beliau.
Kerjasama ini nantinya akan dibuat pelatihan mencakup antara lain: perspektif gender dalam tata kelola desa, perlindungan anak dalam pelayanan publik, serta strategi partisipatif dalam pembangunan berbasis komunitas. Kegiatan ini juga melibatkan diskusi kelompok dan simulasi kebijakan untuk memperkuat keterampilan praktis peserta. Dengan adanya kerjasama ini, diharapkan muncul semangat baru dalam tata kelola desa yang lebih humanis, inklusif, dan berpihak pada kelompok rentan. Kerja sama antara akademisi dan pemerintah desa ini juga menjadi contoh nyata sinergi antara ilmu pengetahuan dan praktik kebijakan publik di level akar rumput.
Kontak Kami
Prodi Ilmu Politik - Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik
Alamat: Jl. Colombo No.1 Karangmalang Yogyakarta 55281
Email: ilmu_politik@uny.ac.id , fisip@uny.ac.id; humas_fisip@uny.ac.id
Telp: 0274-548202
Fax: 0274-548201
Copyright © 2026,